Rabu, September 25, 2019

Membuat Plang

saidsuhil.staff.unri.ac.id
Contoh foto sketsa
Plang adalah jenis media pendidikan
 yang sederhana untuk menyampaikan pesan, baik dalam bentuk perintah, peringatan, anjuran dan larangan agar audience dapat mengerti secara cepat, karena mudah dilihat dan dibaca.
Karena itu plang harus memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
1. Jenis huruf. (Tanpa kaki dan tidak miring)
2. Ukuran huruf.(ideal > 20)
3. Warna huruf. ( warna ada maknanya)
4. Warna latar belakang. (Kontras Dengan huruf)
5. Jarak pandang. (+_ 5 meter)
6. Pesan singkat.
Ini programnya
7. Tmbahkan animasi atau foto sketsa.
Lihat hurufnya

Senin, September 16, 2019

Membuat Analisis Kebutuhan Pelatihan

LK : 01: Membuat Analisis Kebutuhan Pelatihan

Nama Kelompok             :
Anggota Kelompok         :
Hari/ Tanggal                  :

Pengantar
Tugas ini adalah membuat analisis situasi dan kondisi sebuah organisasi non formal baik yang ada di kampus maupun di luar kampus untuk menentukan kebutuhan pelatihan untuk meningkatkan kepengetahuan dan keterampilan praktis.

Diskusikan dengan kelompok anda dimana saja, setelah itu dikirim melalui online nanti malam. Penjelasan Tugas ini dikerjakan secara bertahap.

Tahap 1: Tugas urut 1, 2, dan 3 (17 September 2019)
Tahap 2: Tugas urut 4 (24 September 2019)
Tahap 3:
Tahap 4:

 Uraian Tugas:
1. Menetapkan nama organisasi
2. Analisis SWOT
a. Sebutkan tiga hal yang menjadi kekuatan atau kelebihan dalam organisasi itu.
b. Sebutkan tiga hal yang menjadi kekurangan atau kelemahan dalam organisasi itu.
c. Sebutkan peluang dari luar organisasi yang dapat dilakukan untuk memanfaatkan kekuatan di atas . d. Sebutkan apa ancaman atau bahaya bila kelemahan tidak diselesaikan atau dipecahkan dengan baik.

3. Nama Kegiatan pelatihan.
4. Latar Belakang pelatihan.
5. Dasar Hukum pelatihan.
 6. Tujuan Kegiatan pelatihan
7. Hasil yang diharapkan dari pelatihan.
8. Bentuk Kegiatan pelatihan: misal (kursus atau workshop, dll)
9. Materi Kegiatan, misal (materi umum dan materi khusus)
10. Nara Sumber, misalnya (bidang kepakaran atau keahlian apa, dan levelnya)
11. Waktu kegiatan, misalnya (1, 2 hari atau 1 minggu atau 1 bulan, tergantung materi)
12. Tempat kegiatan, misalnya ( dikampus atau diluar kampus, sewa atau tidak)
13. Pelaksana Kegiatan (Kepanitiaan)
14. Peserta Kegiatan, misalnya (syarat peserta dan jumlahnya)
15. Sarana dan pra sarana kegiatan, (misalnya ruang kelas, ruang komputer, labor, dll)
16. Anggaran biaya, misalnya (Rincian biaya dan sumber biaya.